Jumat, 22 Februari 2013

Hari ini 4 tahun yg lalu






Hari ini  4 tahun yg lalu, seorang kakak yg pengertian dan menjadi pedoman ku telah meninggalkan kami sekeluarga.
Beliau meninggal karna kehabisan darah setelah habis melahirkan.
Beliau meninggal dan menitipkan kami sekeluarga seorang gadis cantik secantik dia.
afifah febrianti nama. Gadis cilik yg periang. Yg memberi warna baru di dalam rumah kami. Tawanya senyumx yg selalu mengingatkan kami padamu
Anak yg selalu memberi kami senyum walaupun sedang galau.. :D
i love u kace kami sekeluarga menyayangi mu..dan kami akan menjaga titipan mu
smoga kau tenang di alam sana
Seperti malam, yang menyediakan gelapnya untuk kegemerlapan bintang....
Atau dinginnya pagi, agar mentari dapat menghadirkan kehangatan...
Mungkin bagaikan teriknya mentari, yang menjadi sutradara atas kesejukan belaian angin....
Semuanya menjadi media bagi kehadiran kekuatan lain.....
Tanpa pamrih, tanpa iri hati, tanpa penyesalan....

Sebagai media bagi kebahagiaan orang lain...
Menemukan kebahagiaan setelah membahagiakan orang lain, dan mendapatkan kebahagiaan dalam kebahagiaan orang lain....
Sebuah kebahagiaan sejati yang bermuara dari sebuah keikhlasan.
Tanpa pamrih, tanpa iri hati, tanpa penyesalan....

Dan di saat malam tiba, kau tersenyum pada bintang...
Sambil memainkan peran bijak, kau ajak bulan bermain bersama khayal mu, tentang kehidupan yang kau tutup rapat dalam rangkuman komik....
Dan di saat fajar menyapa, kau bercanda dengan mentari pagi....
Sambil mengiringi kicauan burung, kau menari mengikuti irama kehidupan, irama yang telah direkam oleh sejarah dan tak akan pernah bisa hilang dari memory hidupmu.
Dan apa yang kau lakukan saat senja memisahkan alam??
itulah yang kau anggap hidup bagi mu...

Saat senja lah kau lampiaskan pertanyaan tentang hari yang lalu...
Lalu mengapa kau abaikan mentari pagi?? tak bisakah kau maknai arti hadirnya sebagai suatu kenyataan?
Di lembayung lah kau titipkan warna hidupmu....
Bagai mana dengan hadirnya mega bintang yang menghadirkan gugusan nasib? tak bisakah kau memetiknya satu sebagai teman sejati dalam melewati gelap hidup yg mungkin kau lalui?

Kau masih tersenyum... seperti senyum yang kemarin kukenal...
Tanpa pamrih, tanpa iri hati, tanpa penyesalan....
Sebagai media bagi kebahagiaan orang lain...
N heppy birthday afifah febrianti .jadilah orang seperti ibu nanti ketika kau bertumbuh dewasa :*



Tidak ada komentar:

Posting Komentar